Home Berita Kodim Aksi penggagalan pencurian sepeda motor oleh anggota Kodim 0427/WK dan masyarakat

Aksi penggagalan pencurian sepeda motor oleh anggota Kodim 0427/WK dan masyarakat

545
0
SHARE

Kodim 0427/Way Kanan – 01 November 2017

Telah terjadi aksi penggagalan pencurian sepeda motor oleh Serda Sugiyanto anggota Kodim 0427/WK dan masyarakat Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung di Jembatan Trantang perbatasan Kab. Way Kanan dan Kab. OKU Timur, korban curanmor yaitu a.n. Sdr. Sutaji, umur 54 tahun, alamat Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung Kab. Way Kanan, pelaku diduga berjumlah 2 (dua) orang dan salah satu dari pelaku yang berhasil ditangkap yaitu a.n. Mulyadi, umur 48 tahun, alamat Desa Bantan Kec. BP Peliung Kab. OKU Timur diamankan oleh Serda Sugiyanto beserta barang bukti 1 (satu) pucuk Senpi rakitan dan diserahkan ke Polsek Bahuga.

Kronologis kejadian yaitu pada pukul 03.40 Wib, Korban a.n. Sdr. Sutaji, umur 54 tahun, alamat Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung Kab. Way Kanan mengeluarkan Spm miliknya dari dalam rumah karena akan berangkat deres karet, selanjutnya motor sudah diluar rumah dan Sdr. Sutaji masuk lagi kedalam rumah. Tidak lama kemudian, dari dalam rumah korban mendengar suara motornya hidup dan setelah dilihat keluar ternyata motornya dibawa kabur oleh pelaku pencurian, sehingga korban teriak maling, selanjutnya korban bersama dengan cucunya a.n. Sdr. Adi, umur 25 tahun, alamat Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung Kab. Way Kanan melakukan pengejaran terhadap pelaku, dan pada saat yang bersamaan melintas Serda Sugiyanto Anggota Kodim 0427/WK dan langsung ikut melakukan pengejaran bersama dengan masyarakat yang lainnya.

Sekira pukul 04.00 Wib, tepat di Jembatan Trantang perbatasan Kab. Way Kanan dan OKU Timur, Korban bersama dengan cucunya berhasil menangkap salah satu pelaku, namun pelaku melakukan perlawanan dengan cara memukul kening Sdr. Sutaji dengan menggunakan gagang Senpi Rakitan dan menggigit tangan Sdr. Adi. Setelah Serda Sugiyanto dan masyarakat tiba dilokasi tersebut, pelaku berhasil dilumpuhkan dan Senpi Rakitan tersebut langsung diamankan oleh Serda Sugiyanto dan pelaku dibawa oleh masyarakat ke Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung dengan menggunakan sepeda motor.

Di perjalanan tepatnya di persawahan, pelaku berontak dan langsung kabur lari ke areal persawahan, dan langsung dikejar oleh masyarakat dan berhasil di tangkap, di lokasi tersebut pelaku dihakimi/dikroyok oleh masyarakat namun Serda Sugiyanto menghentikan aksi masyarakat tersebut dan langsung mengamankan pelaku untuk dibawa ke Kp. Pisang Baru Kec. Bumi Agung. Salah satu masyarakat menelpon anggota Polsek Bahuga dan pelaku yang sudah berada di Kp. Pisang Baru Kec. Bahuga dibawa anggota Polsek Bahuga ke kantornya. Selanjutnya Serda Sugiyanto ke Puskesmas Bumi Agung untuk melihat Korban a.n. Sdr. Sutaji dan cucunya yang dirawat di tempat tersebut.

Saat ini Pelaku a.n. Mulyadi, umur 48 tahun, alamat Desa Bantan Kec. BP Peliung Kab. OKU Timur dilakukan perawatan di Puskesmas Kp. Sukabumi Kec. Buay Bahuga karena mengalami luka memar bagian kepala dan mata lebam akibat dikeroyok massa dan dijaga oleh anggota Polsek Bahuga serta barang bukti Senpi Rakitan diamankan di Polsek Bahuga.

Aksi yang dilakukan oleh Serda Sugiyanto anggota Kodim 0427/Way Kanan tersebut merupakan tindak lanjut dari pernyataan Dandim 0427/WK tanggal 24 Oktober 2017 yang lalu. Dandim 0427/WK Letkol Inf Uchi Cambayong, S.IP menyatakan perang terhadap aksi-aksi kriminalitas yang meresahkan masyarakat Kab. Way Kanan, Dandim 0427/WK menerangkan anggota Kodim 0427/Way Kanan dan Koramil jajarannya akan melaksanakan patroli dan disebar disejumlah titik yang dianggap rawan terjadi tindak kejahatan dimasing-masing daerah. “Jika dalam pelaksanaan patroli itu menemukan aksi kejahatan sedang beraksi seperti begal motor atau rampok, maka anggota diperbolehkan melakukan penembakan untuk melumpuhkan sasarannya, jika pelaku membawa senjata api dan membahayakan anggota yang berpatroli maka tembak mati saja ditempat”, ujar Dandim 0427/Way Kanan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here